Penjelasan Perbandingan Laptop dan Komputer Desktop

Gambar Laptop Seiring perkembangan jaman , saat perangkat komputer tidak hanya terdapat Personal Computer , namun sekarang terdapat Laptop yang lebih dikenal dengan nama Notebook dan Netbook . Setiap produk memiliki kelebihan dan kekurangannya masing – masing . Hal ini tergantung terhadap kebutuhan yang diperlukan sebelum memiliki sebuah PC atau Laptop tersebut . Berikut adalah perbandingan kelebihan dan kekurangan PC dibandingkan dengan Laptop

Yang pertama dari segi harga . Seperti diketahui harga PC relatif lebih murah daripada harga laptop dengan spesifikasi yang sama . Hal ini dikarenakan biaya yang digunakan oleh produsen untuk membuat sebuah laptop lebih besar dibandingkan dengan merakit sebuah Personal Computer . Dari sisi Notebook dan Netbook , Notebook lebih mahal dibandingkan dari Netbook , dikarenakan bentuknya yang lebih besar dan fungsinya yang lebih lengkap dibandingkan dengan Netbook . Seperti contohnya di dalam Netbook tidak terdapat optical DVD Drive seperti halnya yang terdapat pada PC dan Notebook .

Yang kedua dari segi portabilitas . Sebuah PC tentunya tidak akan dapat dibawa bawa secara mudah oleh pengguna , dikarenakan bentuknya yang besar dan berat serta memang tidak diciptakan agar mudah dibawa bawa . Dibandingkan dengan Laptop , jelas laptop sifatnya lebih portable dibandingkan dengan PC . Antara Notebook dan Netbook sendiri terdapat perbedaan disisi portable . Bentuk Netbook yang lebih kecil dan ringan dibandingkan Notebook memberikan keuntungan tersendiri . Portabilitas ini juga berkaitan dengan konektivitas jaringan yang didapatkan . Pada Personal Computer konektivitas jaringan relativ stabil karena tidak pernah dibawa ke tempat lain . Sedangan pada Notebook dan Netbook konektivitasnya relatif berubah , karena dapat dibawa kemanapun yang terdapat jaringan Hotspot atau Wi-Fi .

Gambar Komputer Desktop

Yang ketiga adalah dari segi spesifikasinya . Pada Personal Computer , spesifikasi komputer dapat diubah – ubah sesuai dengan keinginan , dengan cara membeli part komputer yang sesuai dengan PC . Beda dengan Notebook dan Netbook yang tidak dengan mudah diganti spesifikasinya . Hanya beberapa part pada Notebook dan Netbook yang dapat diganti atau diupgrade seperti RAM .Itupun terbatas pada kemampuan Notebook dan Netbook dalam kapasitasnya . Ini juga berpengaruh terhadap biaya perawatan dari ketiga macam komputer tersebut . Tidak seperti Personal Computer yang harga komponennya relatif lebih murah , Notebook dan Netbook membutuhkan biaya yang lebih banyak dibandingkan dengan PC . Ini karena Notebook dan Netbook biasanya membutuhkan penanganan langsung dari Service Center untuk mereparasi dan mengganti sparepartnya . Hal lain yang membedakan Notebook dan Netbook adalah spesifikasi mendasarnya dimana Notebook lebih tinggi dibandingkan dengan Netbook . Seperti contohnya pada segi processor . Banyak Notebook sekarang yang memiliki prosesor tinggi seperti Prosesor Intel Core i3-i7 , sedangkan pada Netbook rata rata hanya menggunakan Intel Celeron atau Atom N270/280 . Hal ini membuat keuntungan tersendiri bagi Netbook karena konsumsi daya panasnya yang rendah walaupun tidak memiliki prosesor yang tinggi kemampuannya .


Contoh Alienware M17x

Yang terakhir adalah dari segi kemampuannya . Seperti yang diketahui diatas , komponen Personal Computer dapat diganti sesuai dengan keinginan . Hal ini membuat PC relatif dapat menyesuaikan keinginan dan tujuan User untuk memiliki PC tersebut , seperti contoh Gaming atau Design Grafis . Hal ini berbeda dengan Notebook dan Netbook yang memiliki kemampuan terbatas . Hanya Notebook berspesifikasi tinggi yang dapat digunakan untuk Gaming dan Design Grafis secaraa maksimal . Seperti contohnya Notebook Alienware yang memang dikhususkan untuk Gaming dengan spesifikasi yang ekstrim . Sedangkan Netbook biasanya hanya digunakan untuk keperluan berinternet , chatting , menonton video dan mendengarkan musik , serta sebagai pemakaian kerja office karena keterbatasan kemampuan prosesor .

Jadi perbandingan antara PC dengan Notebook dan Netbook sebenarnya memiliki kelebihan dan kekurangan masing – masing . PC walaupun berat dan sifatnya tidak portable namun kemampuan yang dapat diupgrade sesuai dengan kebutuhan user menjadi keuntungannya . Notebook yang bersifat portable dan masing cocok untuk Design Grafis dan juga Gaming namun tidak dapat diupgrade sesuai dengan kebutuhan dan harganya yang relatif lebih mahal daripada PC . Serta Netbook yang dapat dimiliki dengan harga yang lebih murah daripada PC dan Notebook dengan konsekuensi kemampuannya yang terbatas . Semua memiliki kelebihan dan kekurangan sesuai dengan pandangan dan kebutuhan user
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Computer / Technology dengan judul Penjelasan Perbandingan Laptop dan Komputer Desktop . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://technoonlineshare.blogspot.com/2012/10/penjelasan-perbandingan-laptop-dan.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Thursday, October 18, 2012

Belum ada komentar untuk "Penjelasan Perbandingan Laptop dan Komputer Desktop "

Post a Comment